Thursday, February 2, 2023

Scarlett C-Power Serum


Hello lovelies,

beberapa waktu yang yang lalu aku pernah share face mist terbaru dari Scarlett yaitu C-Power Face Mist dan sekarang aku mau share review untuk serumnya yang bernama C-Power Serum. So yes, dari namanya aja kita bisa mengetahui bahwa ini adalah vitamin C juga dengan kemampuan dan potensi yang lebih tinggi dari face mist nya.

-*-




Dari kemasan dan design mirip sekali ya dengan face mist, sama-sama orange dan terlihat fresh segar like a true orange.

-*-




Details yang ada pada box juga cukup menjelaskan dari segi manfaat, kegunaan dan cara pakai. Ingredientsnya juga ada ya jadi kalian bisa mengerti lebih baik mengenai serum ini.

Vit C Serum
Manfaat :
- Membantu mencerahkan kulit
- Menyamarkan bintik hitam pada wajah
- Membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini
- Membantu menjaga kelembapan kulit
- Membantu melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar UV

Do’s and dont’s : 
Do’s :
• Dapat di layer dengan serum scarlett lain, kecuali retinol serum
Jika malam hari menggunakan serum VIT C, maka disarankan menggunakan sunscreen pada pagi harinya

Dont’s :
• Pemilik kulit sensitif (alergi terhadap vitamin C konsentrasi tinggi), disarankan untuk tidak melayer dengan serum lain yang ada kandungan vitamin C nya
• Hindarkan penyimpanan produk dari sinar matahari langsung
• Tidak disarankan untuk layering dengan produk yang memiliki bahan aktif AHA/BHA, dan retinol.

-*-



Do's and Dont's ini sangat penting untuk dibaca ya, karena bukan hanya ingredients dan produk yang beragam yang bisa kita pakai, tapi harus benar juga caranya, seperti jangan pernah layering dengan AHA/BHA saat pakai C-Power Serum ini atau retinol. Karena kulit kita bisa over exfoliated dan jadi sangat sensitif atau malah merusak skin barrier yang tadinya malah pengen kita jaga.

Jadi warning seperti ini sangatlah penting untuk dilakukan. Akupun mengikuti saran untuk menggunakan sunscreen di pagi hari sebagai bantuan perlindungan dari further damage ke kulit kita, artinya, selama menggunakan skincare kita ingin memperbaiki kondisi kulit dan dengan menggunakan sunscreen kita mencegah masalah baru dari sinar matahari pada kulit kita.


-*-



Setelah mengerti lebih baik mengenai serum vitamin c ini dan manfaatnya, mari kita telaah mengapa banyak sekali orang yang mau kulitnya lebih cerah, menurut aku, cerah juga mencerminkan kulit yang lebih sehat, terawat dan lebih muda, mengingat bahwa kulit kita saat masih sangat muda juga lebih mulus dan baik. Terlepas dari regenerasi kulit yang memang lebih baik sehingga dark spots, penggelapan kulit karena sinar matahari dan stress kehidupan yang membuat kulit kita stress.

Oleh karena itu, salah satu tanda kulit yang baik adalah,cerah, minimnya dark spots dan kondisi kulit yang lebih lembab. Dengan pemakaian rutin, apakah kita bisa memiliki kulit yang sehat serta lebih cerah tersebut? Mari kita buktikan ya.

-*-




Aku menggunakan serum ini setiap hari, pada kondisi kulit bersih, setelah toner dan sebelum moisturizer. Akupun menjaga peletakan produk ini di tempat yang tidak terlalu panas, serta tidak kena sinar matahari langsung agar kondisi produk tetap terjaga dengan baik. Inipun penting ya, karena kalau produknya rusak karena penyimpanan yang tidak memadai juga sayang banget loh, potensinya semua rusak .

Lalu, saat dipakai yang aku rasakan adalah, nyaman, tidak ada rasa perih, panas, ketidaknyamanan apapun yang biasa bisa kita katakan sebagai "tidak cocok". Aku juga tidak menemukanm adanya perfume atau pewangi apapun dalam serum ini yang bisa trigger sensitivitas.

Berikut adalah isi dari serum dan manfaat masing-masing bahan:

1. THD (Tetrahexyldecyl Ascorbate) - Vitamin C 50x lebih kuat dari asam askorbat standar
·   Membantu melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar UV
·   Membantu mencerahkan kulit
·   Membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus
 ·   Menjaga kelembapan kulit

2. 4D Hyaluronic Acid 
· Menjaga kelembapan kulit
. Membantu merawat keremajaan kulit
· Membantu menghidrasi kulit
· Menyamarkan tampilan kerutan atau garis halus pada kulit
· Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan

3. Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract
·   Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan
·   Mencegah efek buruk paparan sinar matahari
·   Membantu menghidrasi kulit

4. Lactobacillus/Hydrolyzed Collagen Ferment Filtrate Extract
·   Melembabkan kulit
·   Mencegah tanda tanda penuaan dini 

5. Camellia Sinensis Leaf Extract
·   Membantu mencegah efek buruk paparan sinar matahari
·   Membantu mencerahkan kulit
·   Membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus
·   Membantu menjaga kelembapan kulit

-*-




Jujur ya, lihat dari bahan dan manfaat serta nyaman di kulit serum ini seharga sekitar Rp.75 ribu sih worth banget. Isinya memang 15 ml, sekali pakai sekitar 0,5 ml jadi kalau dipakai setiap pagi bisa untuk 30 hari. Pas sih kalau buat aku (dari segi size) dan komitmen buat yang mau coba dulu, gak berat di kantong dan works well karena gak bikin kulit aku merana.

-*-




Sekarang mari kita lihat tekstur dari serum ini yang seperti cloudy gel yang mudah menyerap di kulit. Akupun menggunakan toner sebelumnya karena bagaimanapun kulit yang lembab bisa menyerap produk lebih baik dan melanjutkan skincare steps selanjutnya dengan pelembab yang melembabkan tanpa ada bahan-bahan yang dilarang diatas (AHA/BHA, retinol, dsj) agar serum ini bekerja optimal.

-*-




Efek instan yang aku dapatkan saat menggunakan serum ini adalah lembab, kulit aku jadi terlihat lebih moist, yang healthy dan gak greasy atau berminyak sama sekali, jadi moist yang nyaman gitu. Jadi aku gak merasa ada masalah sama sekali saat menggunakan serum ini, bahkan sudah aku gunakan selama lebih dari dua minggu. And frankly, I really like the result, bukan hanya dari pertama pakai, tapi hari demi hari yang mungkin terlihat slowly but sure.

Kalian bisa melihat buktinya pada foto before after dibawah ini.

-*-




Jujur ya, I kinda looks amazing saat kulit aku lebih bercahaya, glowing yang sehat, lebih brighter alias cerah, bukan dalam arti memutihkan tapi beneran cerah, dan dark spots, acne scars, garis-garis halus, kondisi kulit yang sedikit dull, jadi lebih baik, bekas jerawat memudar, garis halus berkurang, dan tentunya kulit aku terlihat banget lembabnya. Seperti healthy glow yang irresistible.

Buat kamu yang mau beli bisa langsung di https://linktr.ee/scarlett_whitening

Karena pastinya kalau beli di website Scarlett Whitening, kamu dapat yang asli dan produknya bisa dipercaya ya daripada beli di tempat yang tidak terdaftar. Kalau kamu udah keburu beli dan mau cek keaslian produk bisa ke
https://verify.scarlettwhitening.com

Verifikasi tersebut dibuat oleh Scarlett Whitening untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dan memastikan kalian mendapat produk yang asli dan bisa dipertanggungjawabkan.

-*-



 Thank you so much Scarlett and see you all real soon on my next post.

Sunday, January 15, 2023

Scarlett Whitening C-Power Face Mist


Hello lovelies,

Scarlett Whitening ada produk baru and I'm so excited to try karena produknya menarik banget untuk dicoba, it is Scarlett Whitening C-Power Face Mist. Jadi ini adalah salah satu item skincare yang aku bawa saat jalan-jalan ke Jepang kemarin. Karena memang lagi dingin banget (kan winter) dan cukup dry ya udaranya alias kering, face mist ini jadi salah satu skincare favorit selama perjalanan kemarin.

-*-




Kita telaah dulu, manfaatnya apa aja ya,

Vit C Face Mist 
Manfaat :

- Membantu melembapkan kulit wajah (wajib buat yang kulitnya dehidrasi)
- Membantu mencerahkan kulit (biar secerah harapan kita untuk 2023 ya gaes)
- Membantu menyamarkan bintik hitam pada wajah (karena cuma Dalmatians yang lucu dengan black spots)
- Merawat keremajaan kulit (bukan hanya semangat yang muda tapi kulit juga dong)
- Membantu menyegarkan kulit wajah (biar gak dull ataupun lepek)
- Membantu menyerap minyak berlebih (hayuu yang oily skin mari merapat)
- Membantu penyerapan produk skincare lainnya (penting juga kan ini)

-*-


Cara pakai yang direkomendasikan:
1. Kocok botol sebelum digunakan (karena formulanya seperti ada bagian yang terpisah, jadi baiknya di shake dulu ya agar merata)
2. Semprotkan face mist 15-20cm dari wajah dengan mata dan mulut tertutup
3. Diamkan selama beberapa saat sampai meresap

-*-


Kemudian, bahan-bahan kandungan utama adalah sebagai berikut:
1.) THD (Tetrahexyldecyl Ascorbate) - Vitamin C 50x lebih kuat dari asam askorbat standar

-    Membantu melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar UV
-    Membantu mencerahkan kulit
-    Membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus
-    Membantu menjaga kelembapan kulit

2.) Sodium Hyaluronate → fungsi sama seperti HA meskipun berbeda
-    Membantu menghidrasi dan melembapkan kulit
-    Membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus
-    Membantu kulit agar tetap halus, lembut dan tidak kering

3.) Mugwort
-    Membantu menyejukkan kulit 
-    Membantu merawat kulit berjerawat

4.) Black Ginseng Water
-    Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan
-    Membantu menyamarkan tampilan kerutan dan garis halus

5.) Orange Oil and Lemon Extract
-    Membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit
-    Membantu memperlambat tanda-tanda penuaan dini
-    Membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan



Lalu hal-hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan face mist ini, adalah,

Do’s and Dont’s :
Do’s :

* Bisa digunakan sebelum dan setelah make up untuk hasil make up lebih dewy
* Bisa digunakan kapan saja dan dimana saja

Dont’s :
* Hindarkan area mata
* Hindarkan penyimpanan produk dari sinar matahari langsung

-*-








Semua detail diatas ada juga pada kemasan box produk, jadi infonya pun cukup lengkap untuk kamu yang mau cobain juga.

Warna, design gambar dari C-Power Face Mist semuanya mengarah ke kesan citrus dan vitamin C yang segar lho, serta untuk isi dari botol spray ini 100ml, cukup besar ya untuk harga Rp 80rb an.

-*-




Saat disemprot mist yang dihasilkan halus dan gak bikin kulit muka jadi becek hehehe, dan menurut aku ini pas dan cukup menyenangkan, secara jadi bisa dipakai untuk anytime anywhere. Karena kalau terlalu basah, saat touch up bukannya membantu tapi jadi menyulitkan, dengan mist yang dibuat halus oleh sprayer pada botol, jelas ini membantu kita untuk bisa pakai C-Power Face Mist kapanpun dan dimanapun karena gak bikin makeup luntur atau geser.

Apakah produk ini memiliki aroma? Yes, aku mencium aroma seperti jeruk saat menggunakan dan aroma jeruk ini cukup menyenangkan dalam arti pas serta tidak berlebihan. Membuat penggunaan produk ini menjadi semakin enjoyable karena bagaimanapun fungsi utamanya yang kita cari, manfaat dari vit c untuk kulit wajah.

-*-



Untuk pemakaian sehari-hari bisa sebagai toner, penambah extra kelembaban yang ringan, atau membantu makeup untuk terlihat lebih alami. Buat kamu yang memiliki aktivitas sibuk di dalam atau luar ruangan, face mist ini juga membantu menyegarkan kulit. Tekstur dan kondisinya yang fine mist membuat produk ini mudah dipakai tanpa perlu khawatir akan berlebihan.

Bayangkan kamu lagi berpanas-panas ria dibawah terik sinar matahari, kulit kamu akan lebih cool down dengan face mist ini yang bisa untuk kulit wajah ataupun tubuh. Demikian pula dalam kondisi ber-AC yang membuat kulit lebih kering, C-Power Face Mist memberi kenyamanan untuk kulit yang dehidrasi.

Melihat dari fungsi dan manfaat dari ingredients produk, kamu yang kulitnya berjerawat, aging, berminyak, ataupun iritasi ringan, semua bisa menggunakannya, dan menurut aku cukup ringan untuk kamu yang diatas 18 tahun.

Apakah produk ini travel friendly? Yes!!! Ini sih jujur iya banget, karena kita mau kulit kita stays fresh and comfortable selama jalan-jalan kan ya, jadi kita tinggal masukkin aja ke tas dan bayangin deh kalau kamu lagi naik pesawat dan kulit kamu tuh bisa kering banget (terutama kalau long flight alias lama perjalanannya seperti diatas 5 jam) kapanpun butuh, tinggal spray aja mist nya dan enjoy all the benefits.

-*-






Buat kamu yang nanya, kapan sih kita bisa lihat efek pemakaiannya? Nah ini tergantung ekspektasi kamu dan apa yang kamu cari dari produknya, kalau kelembaban, jelas ini paling cepat, dalam hitungan detik saat di spray kulit akan terlihat lebih lembab dan fresh, semakin sering kamu pakai, lebih terlihat moist effect nya, tapi kalau kamu mau anti aging yang mengurangi kerutan, atau benar-benar menghilangkan dark spots dan totalitas mencarahkan, ini jelas butuh waktu selama at least 4 minggu ya.

Aku pribadi merasa karena produk ini termasuk over the counter yang aman untuk pemakaian sehari-hari, jelas ya kalau ini gradually dan bukan produk instant, jadi perlahan-lahan selama kamu rajin pakainya. Foto before after aku diatas untuk pemakaian 2 minggu ya, kulit aku jadi terlihat lebih glowing dan moist, tidak dull, kering ataupun kaku lagi.

-*-



 So what are you waiting for? Cobain C-Power Face Mist yang kaya manfaat serta 50X more powerful dan multi fungsi ini di toko online maupun offline kesukaan kamu.

Thank you so much Scarlett Whitening, aku tungguin ya more breakthrough skincare yang affordable untuk kita semua. Buat kamu yang mau beli klik link nya disini ya: https://linktr.ee/scarlett_whitening 
daaann pastinya ini penting banget juga untuk kamu ketahui, keaslian produk-produk Scarlett Whitening itu bisa kamu cek di link sebagai berikut:
https://verify.scarlettwhitening.com

Karena kamu gak mau kan udah keburu beli eh taunya palsu, ini asli bisa gawat banget secara kita gak tau dalam produk palsu itu isinya apa, jadi pastikan kamu beli yang asli dan yang bertanggung jawab untuk kesehatan kulit kamu, karena sudah lulus uji standart keamanan dari BPOM.

Terima kasih for reading this post, see you again soon.

Tuesday, June 7, 2022

Scarlett Shower Scrub New Aromas

Hello lovelies,

belum lama ini variant Scarlett untuk koleksi shower scrub bertambah banyak loh. Iya, aroma yang kita sukai itu semua masih ada ditambah dengan aroma yang baru untuk sensasi mandi yang lebih menyenangkan.

-*-




Manfaatnya masih sama, yaitu:
- Membantu memaksimalkan saat membersihkan kulit tubuh
-Membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit tubuh
-Membuat kulit jadi lebih halus setelah eksfoliasi
-Membantu mengembalikan kelembaban kulit yang kering akibat penumpukan sel kulit mati
-Membantu mencerahkan kulit tubuh

Dan semua produk ini untuk all skin type dan sudah ber BPOM
Aman juga digunakan oleh ibu hamil dan menyusui tapi silahkan konsul ke dokter masing-masing ya jika merasa ragu.

-*-




Tiga shower scrub ini memiliki ciri khas nya masing-masing meskipun fungsinya kurang lebih sama ya, yaitu:

Warna nya berbeda, dari peach, kekuningan dan ungu.

Untuk yang peach dikenal juga sebagai Jolly, terspinsirasi oleh aroma dari parfum YSL Black Opium yang floriental gourmand.  Tentunya kalau kamu pakai body lotionnya dengan aroma dan variant yang sama, wanginya jadi lebih awet dan bisa tahan selama berjam-jam.

Untuk yang kunin, ini adalah Freshy, aromanya citrus-floral fruity yang terinspirasi dari Jo Malone English Pear & Freesia Eau De Cologne. Wangi ini amat sangat terkenal loh karena memang sangat segar dan nyaman untuk sehari-hari.

Lalu yang ungu dikenal juga sebagai Charming, dengan aroma yang floral-ambery woody, mirip sekali dengan Baccarat Rouge 540, perfume yang sangat terkenal karena wanginya elegan dan disukai oleh banyak selebriti.

-*-




Tekstur dari shower scrub ini bagaimana? Seperti koleksi shower scrub lainnya dari brand Scarlett Bpdy Care, memiliki butiran yang cukup halus untuk kulit dan untuk digunakan sehari-hari, jadi bukan termasuk scrub yang kasar yang untuk digunakan 1x seminggu atau body scrub dari Scarlett dengan tekstur creamy dan pekat.

Shower Scrub Scarlett juga mengandung glutathione dan vitamin E ya oleh karena itu kulit bisa terlihat lebih cerah dan lembab. Meski efeknya mild memang aku sarankan baiknya dikombinasikan dengan body scrub dan lotionnya juga agar treatment dan manfaatnya lebih menyeluruh.

-*-





Apakah produknya mudah dibusakan? Iya, sangat mudah dibusakan dan untuk pemakaian sehari-hari, jadi butiran beads yang kecil ini untuk gentle exfoliation process bukan yang keras, jadi harusnya aman dan bisa digunakan oleh siapapun kecuali ada alergi khusus ya seperti pewangi, karena memang produk Scarlett  juga terkenal karena aromanya yang seperti parfum kelas dunia.

Cara pemakaian Scarlett Body Care yang direkomendasikan adalah gunakan shower scrub 1-2x seminggu, setelah itu bersihkan dengan shower scrub ini, yang kemudian diakhiri dengan body lotion.

Semua produk Scarlett sudah bebas merkuri & hydroquinone ya dan jika kamu membeli di e-commerce manapun jangan lupa untuk mengecek keaslian produk di https://verify.scarlettwhitening.com/ dengan mengisi data dan kode dibawah barcode untuk mengisi data cek kode seri.

Amannya memang beli di https://linktr.ee/scarlettwhitening dimana penjualannya langsung dari brand Scarlett. Selamat mencoba, semua produk Scarlett bisa digunakan oleh siapapun diatas usia 13 tahun.

Thanks for reading my post, see you again soon!

-*-


 

Wednesday, March 16, 2022

Avoskin Your Skin Bae Series




Hello lovelies,

sejak brand Avoskin launch Your Skin Bae Series dengan segala konsepnya aku udah amat sangat tertarik untuk nyobain, gimana engga, langsung belasan produk dengan warna-warni yang sangat uwu mewakilkan masing-masing bahan dan faedah untuk kebutuhan kulit yang berbeda.

Pengen banget cobain semuanya, tapi mari mulai dari yang menurut aku sangat basic, yang mengutamakan kelembaban kulit. Tonernya aku cobain yang Ultimate Hyaluron Marine Collagen 5% + Hyacross 2% + Galactomyces, dan serumnya adalah Ultimate Hyaluron HYACROSS 3% + Green Tea.

-*-


Kenapa sih aku maunya yang melembabkan? Karena kulit aku ini termasuk yang kering dan agak sensi, kalau gak cocok bisa ngambek dan menurut aku, selama kulit ini lembab dan selalu moist, kulit akan lebih kuat dalam menghadapi tantangan hidup, eh maksudnya, lebih baik, sehat dan pastinya juga jadi awet muda. Kalau kulit kering, jadi gampang keriput dan terlihat kusam juga.

-*-




Mari kita mulai dari toner ya, yang wajib dipakai setelah cleansing, jadi kulit bersih tanpa ada yang menghambat masuknya skincare ke kulit.

Isinya apa ya toner ini:
Ultimate Hyaluron Marine Collagen 5% + Hyacross
2% + Galactomyces Bye Dry Skin diformulasikan
secara khusus untuk memberikan efek hidrasi
optimal pada kulit serta membantu stimulasi
kolagen pada kulit. Kulit yang terjaga
kelembapannya akan mampu menyerap produk
skincare berikutnya dengan lebih optimal. Yang
tidak kalah penting, kulit lembap akan lebih
terhindar dari masalah kulit seperti jerawat, kulit
kusam, kerutan halus dan bruntusan.
Menggunakan hydrating toner ini secara rutin akan
membantumu mengatasi permasalahan kulit
kering. Gunakan produk ini pada pagi dan malam
sebelum menggunakan serum maupun essence.
Untuk hasil yang maksimal, padukan dengan
produk-produk Avoskin lainnya.


-*-


● Meningkatkan hidrasi kulit
● Mengurangi bekas jerawat
● Mengurangi inflamasi
● Mengurangi garis halus dan
meningkatkan kekencangan
kulit
● Membuat kulit lebih sehat
dan kenyal
● Meningkatkan fungsi lapisan
kulit terluar kulit
● Membantu meningkatkan
tekstur kulit

Ingredients:
Water, Propylene glycol, Hydrolyzed
Collagen Extract, Glycerin, Phenoxyethanol,
Galactomyces Ferment Extract,
Chlorphenesin, Disodium EDTA, Xanthan
gum, 1,2-Hexanediol, Pentylene Glycol,
Sodium HyaluronateCrosspolymer, Citric
Acid.




As usual, semua details ini ada ya di box kemasan masing-masing produk, untuk toner pada foto-foto diatas dan serum (foto-foto dibawah). Lalu experience pakai tonernya bagaimana? Lembut, cairan yang agak thick tapi belum menyerupai gel yang mudah dipakai dan enak. Definisi enak bagaimana? Kalau habis cleansing, kadang, apalagi kalau cleansernya agak keras atau ada bahan yang hars, kan berasa keset tuh, nah toner ini langsung bikin kulit jadi berasa nyaman dan calm down lagi.

Untuk toner ini, aku bisa gunakan dengan atau tanpa kapas, jika tanpa kapas, aku tuangkan ke tangan, lalu gently dab dab dan ratakan di kulit, sebelum fully absorbed atau sebelum kering aku sudah langsung pakaikan serum, jadi kalau pakai skincare, untuk masing-masing step, jangan tunggu kulitnya kering ya, selalu gunakan saat masih lembab, kelembaban inilah yang membantu mengikat ingredients masing-masing produk ke kulit kita.

Karena formulanya juga gak ada pewangi, aku juga berasa lebih safe, kita sebenernya juga gak butuh kan perfume di skincare, jadi toner dan serum seperti ini lebih menjadi favorit aku. Selain kelembutan dan kelembaban saat pakai toner ini, kulit aku juga lebih siap untuk skincare selanjutnya yaitu serum.

-*-




Moisturizing serum yang hadir dengan perpaduan
Ultimate Hyaluron HYACROSS 3% dan Green Tea
yang berfungsi optimal untuk meningkatkan
kelembapan kulit dan menjaga kulit dengan
kandungan tinggi anti-oksidan dari green tea.
Ultimate Hyaluron HYACROSS 3% + Green Tea
Advanced Moisturizer cocok digunakan setiap hari
oleh semua kondisi kulit, terutama untuk mengatasi
kulit kering. Karena kulit yang lembap adalah awal
kulit sehat dan cerah alami.

● Meningkatkan hidrasi kulit
● Mengurangi bekas jerawat
● Mengurangi inflamasi
● Mengurangi garis halus dan
meningkatkan kekencangan kulit
● Membuat kulit lebih sehat dan kenyal
● Meningkatkan fungsi lapisan kulit
terluar kulit
● Membantu meningkatkan tekstur kulit

Water, Hyaluronic Acid, Glycerin, Butylene
Glycol, Phenoxyethanol, Xanthan gum,
Chlorphenesin, Dissodium EDTA, Propylene
Glycol, Camellia Sinensis (Leaf) Extract,
Sodium Bisulfite, Potassium Sorbate,
Sodium Benzoate, Citric Acid

Oleskan beberapa tetes ke wajah di
pagi dan malam hari. Pijat kulit secara
perlahan

-*-



Tektur serumya menyerupai gel, jadi gak cair banget, gak runny. Saat kena kulit yang habis pakai toner, jadi makin moist atau lembab nih kulitnya, nyaman dan di aku sih enakkk banget. Kaya kulit aku lagi dipampered dengan kelembaban yang bikin kulit aku berasa segar, fresh, nyaman dan relaxed. Kulit yang kalau dilihat tuh glowing sehat.

Nah, fungsi lainnya juga ada efek brightening, tapi di aku sih lebih ke kelembabanya yang terlihat dan berasa, mungkin kalau pakai udah sebulan lebih baru lebih terlihat ya brighter skinnya secara memang kalau kulit itu lembab dan nyaman (gak ada iritasi, gak sering merah-merah) memang dalam jangka panjang akan stays brighter. Kulit yang sering iritasi, bisa jadi lebih gelap terutama urusan dark spots. Nah serum seperti ini menjaga kulit jauhhh dari iritasi, jadi kalau aku kadang habis beraktivitas dibawah matahari, meski dengan sunscreen kadang panasnya masih nyelekit, dengan serum ini, kulit jadi cooling kembali dan lebih terjaga kelembabaannya jadi gak mudah kena sunburn.

-*-



Aku pakai kedua produk ini sudah berapa lama ya? Sekitar 2 minggu. Dan tentunya tidak lepas dari skincare lain seperti pelembab yang aku pakai setelah serum. Buat yang mau cobain pelembab dari Your Skin Bae Series juga sudah ada loh, biar makin lengkap dan komplit tuh saat pakai.

Setelah pakai dua minggu ada pengaruhnya kah ke kulit aku? Yuk dicek foto-foto before after aku dibawah ini.

-*-


 
Aku pribadi melihat dan merasakan kulit aku stays moist longer. Jadi dengan pemakaian toner dan serum ini, efek lembabnya jadi lebih lama, dan kulit aku stays healthy. Untuk skincare enthusiast macam aku yang memang gak pernah skip skincare, tentunya kondisi kulit aku selalu baik, nah dua produk dari Avoskin ini juga menjaga kondisinya stays good and healthy.

Aku masih suka pakai retinol dan lotion exfo lainnya, dengan toner dan serum Avoskin yang sangat melembabkan ini kulit aku gak ada tuh downtime dari proses exfo, tidak terlihat pecah-pecah kulitnya, pengelupasan, iritasi kemerahan atau apapun, semua stays good and wonderful. 

-*-





Paling berasa saat bangun tidur, kulit aku masih lembab dan enak, gak ada kesan tertarik atau gimana, dan gak oily juga. Meski aku pakai face oil juga bisa di mix dengan serum ini, intinya universal banget deh toner dan serum Ultimate Hyaluron Marine Collagen 5% + Hyacross 2% + Galactomyces, dan Ultimate Hyaluron HYACROSS 3% + Green Tea.

Gara-gara kedua produk ini sekarang aku jadi pengen cobain juga Your Skin Bae Series varian lainnya, thank you so much Avoskin dan KBBV.

Friday, March 11, 2022

re.set the skin


Hello lovelies,

I hope semuanya baik-baik saja ya dan stay healthy serta kulit kalian stays young hehe, karena mau bagaimanapun kondisinya mari kita selalu bahagia dan kulit tetap glowing. Nah, yang namanya kulit kalau mau tetap baik, sehat dan glowing harus ada proses dan usaha ya. Like a healthy body needs perseverance, kulit kita pun.

Ingredients yang suka jadi polemik atau bikin orang maju mundur salah tiganya adalah retinol, AHA, dan BHA dan dua ingredients ini ada nih di re.set the skin, skincare brand baru dari Indonesia yang launch 2021.

Retinol sendiri sangat trending dan banyak dermatogist merekomendasi untuk mengurangi fine lines, wrinkles dan boost collagen di kulit, dan BHA juga karena lebih light atau lebih friendly di kulit dibanding AHA. BHA biasa dipakai untuk kulit yang mengalami masalah dengan jerawat dan efek buruk sinar matahari.

Untuk detail mengenai brand kamu bisa baca langsung di official website re.set the skin.


-*-




Understanding bahwa brand re.set the skin ini ingin kulit kita stays cantik longer alias awet muda, maka mereka membuat produk-produk dengan bahan-bahan yang disebutkan diatas tanpa embel-embel alcohol, fragrance, dan essential oil yang beresiko membuat kulit sensitif ngambek. Jadi mereka memiliki konsep dan materi bahwa skincare yang efektif tidak seharusnya membuat kulit menjadi iritasi, so beauty is not equal to pain.

Yes, bahan-bahan utama dari skincare mereka merupakan bahan aktif dan ada yang sifatnya exfoliant yang awalnya akupun agak ragu dan cautious selama pemakaian, tetapi setelah pakai 2 minggu dengan teknik yang benar, my skin is looking way better than before tanpa ada yang namanya ketidaknyamanan, iritasi, kemerahan, apalagi pengelupasan.

Penasaran? Yuk, mari kita bahas satu persatu.

-*-




Saat ini total ada 4 produk yang sudah diproduksi dengan harga berkisar di Rp.100k (jadi masih dalam range harga yang reasonable), produk-produk tersebut adalah:

2% BHA Pore-refining Exfoliant,
dengan 2% Beta Hydroxy Acid (Salicylic Acid) dan Green Tea Extract & Sodium Hyaluronate.
Fungsi utama:
exfoliasi kulit mati, mencerahkan kulit, memperbaiki tekstur, meningkatkan kelembaban, boost antioxidant, dan menenangkan kulit serta mengurangi kemerahan.

Disarankan untuk digunakan dengan cotton pad pada kulit setelah dibersikan dan sebelum serum.

10% Niacinamide + 2% Apha Arbutin Brightening Serum,
berfungsi sebagai antioxidant, mencerahkan kulit, meminimalisir dark spots, meratakan warna kulit, mengurangi efek dari scar, melasma dan sun exposure.
Gunakan pada kulit bersih sebelum pelembab dan pada siang hari, wajib untuk melindungi kulit dengan tabir surya (bahkan semua dengan semua serum ini, wajib banget ya pakai sunscreen setiap pagi dan siang hari).

1% Actosome Retinol Serum,
dengan 1% Actosome Retinol, Aloe Vera Extract, dan Vitamin E.

Berfungsi sebagai antioxidant, mempercepat regenerasi sel kulit, boost collagen, mengurangi penampakan wrinkles and fine lines, mencerahkan kulit, memperbaiki tekstur kulit, mencegah kemerahan dan inflamasi pada kulit, boost kelembaban, memperkuat skin barrier, dan menenangkan kulit.

2% Actosome Retinol Skin-restoring Serum
memiliki bahan-bahan yang hampir sama dengan serum diatas demikian dengan fungsinya namun dengan kandungan Actosome Retinol yang lebih tinggi untuk kulit yang sudah terbiasa dengan kadar 1% dan membutuhkan yang lebih kuat. Dan serum-serum ini pun memiliki cara pakai yang sama yaitu pada kulit yang bersih, sebelum pelembab, dan hanya pada malam hari.

-*-





Dan sekarang setelah kalian berkenalan dengan masing-masing produk, mari kita telaah lebih dalam beserta dengan pengalaman aku menggunakan produk-produk ini and yess, aku udah pakai keempat produk ini selama kurang lebih 2 minggu

-*-
 

Cairan yang bantu exfoliate kulit kita ini memiliki cairan yang bening dan direkomedasikan untuk dipakai dengan cotton pad agar membantu mengangkat sel kulit mati. Untuk kulit aku yang memang kering dan sensitif jadi aku harus berhati-hati dengan cara melakukannya ditas kulit yang lembab, bisa dengan face mist atau softener lain yang promote hydration alias kelembaban pada kulit, jadi jangan pakai produk yang mengandung exfoliant lainnya ya, perlu diperhatikan saat kita menggunakan skincare untuk mengerti bahan-bahan yang bisa dan tidak bisa digunakan disaat bersamaan.

Nah, setelah kulit aku menggunakan liquid exfo ini aku langsung pakai face mist hydrating lagi dilanjutkan dengan serum.

Apakah perlu menggunakannya setiap hari? Tidak, sesuai dengan kondisi kulit masing-masing, bisa setiap hari, bisa 2-3 kali seminggu atau adjust dulu kondisi kulitnya sampai terasa nyaman. Intinya kita sebagai pengguna skincare juga harus rajin memperhatikan kondisi kulit kita setiap hari.

-*-






Serum ini merupakan serum favorit aku karena bikin kulit bright dengan nyaman. Karena hobi aktivitas outdoor, kulit aku cenderung belang, belum lagi karena sekarang wajib ya pakai masker jadi sebagain kulit tertutup dan sisanya pasrah hehe, atau pakai sunscreen juga dengan kondisi seperti ini kadang tidak optimal.

Untuk serum brightening, teksturnya juga clear dan agak seperti gel, mudah dipakai di kulit dan tidak menimbukan sensasi atau reaksi negatif ke kulit aku. As usual aku pakai dalam kondisi kulit bersih dan lembab serta langsung aku timpa lagi pakai pelembab harian yang promote hydration sebelum sunscreen.

Semua serum mereka tidak ada fragrance ya, jadi semua aroma yang tercium (sangat mild) dan merupakan dari ingredients yang ada bukan additional atau tambahan.

Pastinya satu hal yang bikin aku juga suka sama brand ini adalah, semua details tuh jelas di kemasan, jadi kamu bisa baca mengenai ingredients dan cara pakai di box tiap produk.

-*-




Next mulai nih kita ke retinol yang awalnya aku pakai yang 1% dulu. Teksturnya milky white lotion dan dua-duanya dari segi tekstur dan penampakan sih gak heavy ya tapi ringan. Aku sarankan untuk kamu yang usia 20an dan sudah mulai menunjukkan gejala penuaan dini,  boleh nih mulai pakai dan bisa kamu kasih extra kelembaban setelah serum yang 1% ini, dengan pelembab biasa atau hydrating serum lainnya, and then moisturizer (jangan di skip please pelembabnya).

Dan untuk yang 2% biasanya untuk 30 tahun atau ya terserah kamu juga sih kalau kulitnya terlihat sudah mulai butuh akupun pakai yang 2% dengan di mixed pakai face oil lalu pelembab. Karena kedua serum ini direkomendasikan untuk malam hari, kamu ikuti ya sarannya dan tidak perlu setiap malam, bisa juga 1-2 kali dalam seminggu atau 3-4 x jika memang kondisi kulitnya memerlukan. Jadi bukan suatu resep fix yang tidak flexible, lebih kepada sesuaikan dengan kebutuhan.

Mungkin gak kulit kamu menunjukkan gejala iritasi atau kemerahan atau gejala lain karena terlalu sering digunakan? Bisa, dna mungkin-mungkin saja, jadi awalnya gunakan secukupnya 1-2x dulu dan lihat progresnya di kulit. The key is to not rushed in, tapi melihat perubahan pada kulit dalam jangka waktu beberapa hari.

-*-





Seperti yang aku ungkapkan diatas, selama tekniknya benar, kulit tidak akan iritasi atau memiliki masalah baru, akupun merasakan benefit menggunakan serum-serum ini tanpa kendala apapun. Brightening Serum aku bisa gunakan setiap pagi dan serum retinol aku cek kondisi kulit aku, kadang aku pakai yang1% dan kadang yang 2%, apalagi kita perempuan memiliki issue hormonal ya, kalau kulit sedang butuh resting lebih baik biarkan hanya gunakan serum yang melembabkan saja dulu.

Untuk pelembab dan skincare lain (essence, softener, toner, face mist, dsb) yang digunakan bersamaan dengan produk-produk ini aku reminded untuk tidak mengandung exfoliant juga ya, jangan sampai double effect, dan tidak baik juga kan jika berlebihan.

-*-



Sekarang mari lihat before after kulit aku, foto pertama diambil sebelum pemakaian pertama semua produk re.set the skin dan after adalah setelah +/- 2 minggu. Kulit aku terlihat jelas lebih cerah, warna kulit lebih merata, laughing lines aku berkurang, dan dark spotsnya itu loh terlihat lebih santai sekarang hehe.

Apakah ada perubahan dalam gaya hidup aku? Engga, masih sering aktivitas outdoor panas-panasan dan kalau indoor masih di ruangan ber-AC.

Aku juga melihat kondisi pori-pori aku terlihat lebih halus dan overal lebih bisa retain kelembaban alias lebih bisa menjaga kelembaban kulit. Selama penggunaan produk-produk diatas aku menghindari scrub juga ya saat membersihkan kulit, jadi sticks to gentle foaming facial wash dan micellar water favorit.

-*-





Worth cobain ga? Clearly, a little of these babies clearly works along the way. Perubahan kulit aku dalam 2 minggu aja udah bagus tidak perlu pengelupasan yang menyakitkan, no pedih-pedih atau perih, gak ada down time, buat aku sih progressnya purely comfortable dan aku bisa terus continue merawat kulit aku dengan baik, mempromote skin regeneration dengan sehat dengan phase yang bisa aku kontrol sendiri.

Karena aku aware dengan lifestyle aku dan choice yang aku buat dimana aku masih senang dengan aktivitas outdoor jadi skincare ini bekerja tanpa bikin aku harus jadi tahanan rumah hahaha.

-*-




Buat kamu yang mau cobain go ahead, kamu bisa cobain dari Brightening Serum, atau retinol yang 1% atau mungkin dengan lotion exfo BHA yang cocok banget buat kalian yang memiliki masalah dull skin alias kulit kusam, berjerawat dan bantu juga loh mengontrol minyak berlebih di kulit kamu.

Last but not least, tetap usahakan healthy lifestyle ya, minum air putih harus cukup, kualitas tidur yang terjaga (it's hard I know tapi mari sama-sama usaha yuk), no smoking, hindari polusi (nah ini asli susah banget apalagi tinggal di kota besar, makanya rajin nanam pohon atau tanaman yuk di lingkungan kita sendiri), dan remember healthy mindset juga ya, biar kita glowing inner and on the skin too.

Semua produk diatas sudah ada ijin BPOM ya. Buat yang mau beli bisa langsung kesini.

Thank you Jakarta Beauty Blogger for making this review possible.