Thursday, May 27, 2021

d’Alba Peptide No Sebum Balancing Toner, Peptide No Sebum Mild Gel Cleanser, UV Essence Waterfull Suncream 50 ml SPF 50+ PA++++, and First Spray Serum.

Hello lovelies,

I'm soooooo excited sharing with you these lovely beauty products dari Korea called d'Alba. Thank you juga untuk Jakarta Beauty Blogger for this opportunity.

 The products looks so exclusive and beautiful. I happens to try 4 items which are Peptide No Sebum Balancing Toner, Peptide No Sebum Mild Gel Cleanser, UV Essence Waterfull Suncream 50 ml SPF 50+ PA++++, and First Spray Serum.

-*-




All the details of the products are written on the boxes, mayoritas penjeleasannya dalam bahasa Korea namun untuk bahan dalam bahasa Inggris jadi kita bisa mengetahui isi dari masing-masing products. Dan tenang deh semua informasi juga bisa kamu dapatkan di website resminya: http://en.dalba.co.kr
dan di official d'Alba shop di Indonesia at Lazada semua penjelasannya dalam bahasa Indonesia.

-*-




They look so gorgeous right?! Like in terms of packaging sih cantik sekali dan terlihat eksklusif. Padahal dari segi harga cukup bersahabat lho masih sekitar Rp.300-400 k dan sekarang pun sedang diskon cukup besar di official shop yang di Shopee Indonesia, lumayan banget kan hehe. Rating di Shopee juga bagus serta banyak testi dari pengguna lainnya, and I clearly know why since I'm also trying their products are that good.

-*-





Kita mulai membedah satu persatu yuk, dimulai dari toner nya dulu ya, yang berbentuk cairan dalam botol hijau cantik. Lembut saat dipakai dan nyaman buat kulit aku yang kombinasi. Toner ini saat dipakai oleh suami dan adik perempuan aku, everybody also feels the same, the toner is comfortable untuk kulit mereka yang jelas jauh berbeda dari aku. Acne prone, oily, dull, dan sangat sensitive juga. So, I can safely say toner ini asli enak buat a lot of other skin type selain aku.

-*-




# Removes pore residue
#Treats uneven skin texture
#Removes the cause of skin problems
# Keeps your skin slightly acidic

Preventing Skin Troubles
BHA ingredients gently remove dead skin and sebum such as whiteheads & blackheads to improve skin turnover cycle and prevent Waste from causing problems.
Anti Aging
Containing white truffle, it is effective for cell renewal, skin moisturizing and excellent for improvement of wrinkles.
Absorbing Quickly, Giving Deep Nourishment
Low-molecular PEPTIDE gives strong moisturizing, nutrients and elasticity, making skin smooth and firm. With small Molecular size it absorbs Quickly into the skin and has high stability.
Skin Tone Balancing Effect
Keeps skin tone even by preventing melanin pigmentation and contains 20 essential amino acids and minerals to give skin flexibility and elasticity.
Removing Sebum & Waste
Calamine powder is an effective ingredient for anti-inflammation, skin protection and soothing effects. It controls sebum Waste and dead Skin to keep your skin clean.
Slightly Acid Trouble Prevention Solution
Common skin fungi do not breed when the skin's pH is below 6. Keeps your skin slightly acidic to prevent problems.
-*-




Next adalah Suncream nya yang berbentuk creamy dan nyaman dipakai karena lebih kepada gel. Watery dan di kulit aku gak bikin greasy ataupun oily, jadi ini sunscreen yang kuat plus sangat nyaman dipakai. Gak berasa sedang pakai sun protection kalau pakai ini tapi kulit auto terlindungi dan sehat.
Refreshing feeling even if applied several times
Even if applied several times, it quickly penetrates the skin, giving a refreshing non-greasy, non-stick feeling.
Keep your skin full of moisture
Hydro-tapping technology gives fresh moisture.
Triple functional sun cream
Triple ultraviolet ray blocking product that also helps whitening and wrinkle improvement, and makes skin transparent and healthy.
White Truffle, Wine extracts
Provides nutrition to the skin tired by ultraviolet rays, giving it elasticity.

-*-




The sunscreen can be used under my makeup atau kapanpun aku mau, karena produknya gak lengket dan enak banget. Jadi bikin aku gak males lagi pakai tabir surya hehe.

Next is the face cleanser yang berbentuk botol pump. Gel didalam clear dan mudah dibusakan terutama pakai foam net, buat aku sih semua produk pembersih yang perlu dibusakan auto pakai foam net supaya lebih sempurna.

Aromanya sangat lembut, busanya ekstra nyaman dan membersihkan daily debris atau daily residue dengan baik. Kalau kamu pakai makeup, lebih baik gunakan makeup remover dulu ya baru pakai gel cleanser ini as a second cleanser. Sunscreen pun harus diremove pakai makeup remover, don't forget about that.

Gel cleanser ini bisa digunakan setiap pagi, sore (after removing makeup) and before sleep, sebelum kamu aplikasi night skincare, jadi semua produk skincare bisa meresap dengan baik ke kulit kamu dan diterima lebih optimal.

-*-





# Hypoallergenic
# Removes dead skin, cleans pores
# Soothes and Prevents skin troubles
# Keeps your skin slightly acidic

Preventing Skin Troubles
BHA ingredients gently remove dead skin and sebum such as whiteheads & blackheads to improve skin turnover cycle and prevent Waste from causing problems.
Anti Aging
Containing white truffle, it is effective for cell renewal, skin moisturizing and excellent for improvement of wrinkles.
Absorbing Quickly, Giving Deep Nourishment
Low-molecular PEPTIDE gives strong moisturizing, nutrients and elasticity, making skin smooth and firm. With small Molecular size it absorbs Quickly into the skin and has high stability.
Skin Tone Balancing Effect
Keeps skin tone even by preventing melanin pigmentation and contains 20 essential amino acids and minerals to give skin flexibility and elasticity.
Removing Sebum & Waste
Calamine powder is an effective ingredient for anti-inflammation, skin protection and soothing effects. It controls sebum Waste and dead Skin to keep your skin clean.
Slightly Acid Trouble Prevention Solution
Common skin fungi do not breed when the skin's pH is below 6. Keeps your skin slightly acidic to prevent problems.

-*-


A white fluffy foam ready to clean your skin on daily basis, buat aku karena pH nya pas, bisa dipakai sesering mungkin. Cocok juga buat yang kulitnya berminyak, dull, sensitive dan yang mudah alergi karena formulanya hypoallergenic. Kulit berasa bersih dan tidak kering atau berasa ketarik, it's gentle and cleans thoroughly at the same time.

Last but not least, First Spray Serum. Ini adalah produk highlight dari semua produk yang aku cobain kali ini. Berikut informasi yang bisa aku share (jangan kaget ya, emang shocking banget produknya):

Brand dengan Spray Serum No.1 di Korea Selatan & Produk Best seller Spray Serum yang terjual lebih dari 6 juta botol

& Produk laris yang terjual 1 buah per 1 menit! Produk yang dapat digunakan pada semua jenis kulit,

termasuk kulit sensitif (telah diuji test kulit sensitif & hypoallergenic)

-*-




Formulasi All in One produk yg menyegarkan, ringan, dapat diserap dengan cepat & dapat digunakan dimana saja, kapan saja & oleh siapa saja!

 White Truffle First Spray Serum Product information:

Bahan utama White Truffle dari Italia untuk memperbaharui sel kulit dan mencerahkan kulit, ekstrak biji chia untuk menenangkan peradangan kulit, & memperbaiki kulit kusam/ flek serta avocado oil untuk melembabkan dan melindungi kulit.

White Truffle First Spray Serum Main effects : - Moisturizing & hydrating

- Wrinkle & skin elasticity improvement

- Brightening

- Refresh

*note : efek produk dapat berbeda-beda bergantung jenis kulit masing-masing individual.

✅ Membantu mengisi ulang energi kulit Anda di mana saja & kapan saja.

✅ Serum melembabkan yang aman & dapat disemprotkan bahkan pada kulit sensitif tanpa perlu khawatir! ✅ Dapat digunakan langsung setelah mencuci muka/ setelah toner/ sebagai skin prep sebelum makeup/ setting spray setelah makeup untuk hasil kulit wajah yg glowing & natural/ kapan saja sebagai face mist (tapi tetap fungsi utamanya serum spray ya)

✅ Produk ini telah lulus uji akan iritasi kulit oleh Korea Dermatology Research Institute(KDRI) & BPOM

sehingga dapat digunakan dengan aman tanpa perlu khawatir akan kulit peka & sensitif

CARA PENGGUNAAN : Kocok botol agar tercampur dengan baik & pastikan mata tetap tertutup.

Semprotkan secukupnya sesuai dengan kebutuhan wajah, tepuk-tepuk kulit dengan lembut agar lebih terserap.

-*-



This is my favorite product karena simple banget, tinggal spray dan karena mist nya super fine, on the skin they are easily absorb dan kulit langsung terlihat lebih sehat. Tentunya semua ini berkat kandungan dalam produk, sebagai berikut:

Ekstrak truffle putih(WHite Truffle) adalah bahan premium yang tumbuh di Italia. Berguna untuk empercepat metabolisme kulit, memulihkan & membantu melindungi kulit. Avocado Oil baik untuk elastisitas kulit & memberikan kelembapan terutama bagi kulit yg kering/ membutuhkan nutrisi.

Minyak biji bunga matahari, ekstrak biji chia membuat kulit kering & kusam menjadi elastis, mengembalikan kekenyalan & elastisitas juga menenangkan kulit.

BIFIDA Ferment Lysate memberikan elastisitas kulit dengan meningkatkan kepadatan dermis kulit & memperbaiki DNA yg rusak.


-*-



Kulit aku tuh aslinya sangat kering dan butuh so many layering dalam skincare, dan penggunaan First Spray Serum ini membantu produk selanjutnya untuk lebih dapat diterima sama kulit aku (kaya metode sandwhich). So by using First Spray serum as my additional step before serum and moisturizer, kondisi kulit aku lebih terjaga, moist lebih lama, calm juga alias tenang dan gak greasy, jadi moist nya pas sampe waktunya mandi lagi dan pakai skincare lagi.

-*-




Karena bentuknya yang spray, memang mirip ya dengan face mist dan bisa dipakai seperti pakai face mist, berulang-ulang dan kapanpun, tapi produk ini tetap serum dalam bentuk spray yang penuh manfaat dan nutrisi untuk kulit. Sekali lagi, just like any of their products here, bisa dipakai untuk all skin type, termasuk male yang gak suka ribet, yang maunya simple yang maunya langsung beres alias praktis but works like a charm, nah First Spray Serum ini seperti itu.

Kita semua pasti rata-rata sibuk kan dengan berbagai tanggung jawab dan kewajiban (hiks but it's true) so this kind of skincare really helps, dengan formulanya yang super ringan gak bikin kita 'berasa' berat, tapi kulit terlihat makin sehat the more we use it on daily basis. Jadi kuncinya tetap rutin ya dan pakai saat kondisi kulit sudah bersih and after toner. Lalu jangan lupa moisturizer juga setelahnya to seal all the goodness on your skin.

-*-




Will I continue using them? For sure!! Enak bangety dikulit dan efek. Semua yang aku pakaikan gak ada yang ngeluh malah semua suka produk-produk dari d'Alba terutama First Spray Serumnya. Sun protectionnya juga sih, gel cleanser dna toner nya juga hahaha, udahlah semua produk d'Alba yang aku share kali ini nyaman semua dan bagus in every skin condition orang rumah aku.

Buat kamu yang mau coba, go ahead, mereka sering juga sale di Lazada nya d'Alba ya, don't missed it!

Thank you so much d'Alba
 

Tuesday, May 18, 2021

LAVALEN Collagen Whitening Treatment


Hello lovelies,

akhirnya yaaa aku bisa juga facial setelah lebih dari setahun mikirn kapan aku bisa facial lagi. Nah di LAVALEN ini karena protokolnya terkesan baik dan aman, aku datang kali ini untuk treatment yang meningkatkan kelembaban kulit, disarankan aku mencoba Collagen Whitening Treatment.

LAVALEN memahami betapa penting peran kolagen bagi kulit untuk menjaga elasitas & hidrasi. Bertambahnya usia, kolagen yang dihasilkan kulit lebih sedikit, sehingga dapat menyebabkan kulit kering dan membentuk kerutan.  

Bentuk keperdulian LAVALEN adalah dengan menghadirkan perawatan COLLAGEN WHITENING TREATMENT, yang dapat menjaga elasitas , kelembaban & hidrasi, sekaligus dapat menghilangkan noda hitam pada wajah 

Kenyamanan & kebersihan klien adalah hal terpenting selama melakukan perawatan. Oleh karena itu seluruh perawatan di LAVALEN sudah dipastikan nyaman, tanpa rasa sakit dan hasil terlihat sempurna.

Harga Collagen Whitening Treatment 1.450.000/session



-*-




Lokasinya ada di Plaza Indonesia, Emporium Mall Pluit, dan Pondok Indah Mall. Kebetulan aku datang ke cabang yang di Pluit yaitu Emporium Mall. Suasana dan posisi klinik ada di area salon dan kecantikan lainnya dan semua prosedur disesuaikan dengan kondisi pandemi ini. Diharapkan klien yang ingin treatment untuk booking appointment terlebih dahulu setelah konsultasi online agar perawatan yang diberikan bisa tepat guna. Dan pada saat kedatangan pastikan lagi semua detail dan treatment yang diinginkan sudah benar.

-*-



Ada banyak sekali ruangan pribadi dan couple di Lavalen, jadi para pelanggan bisa merasa tenang dan bisa terus menjaga social distancing dengan orang lain. Semua terapis disini juga menggunakan apd dan kelengkapan yang dibutuhkan seperti sarung tangan medis dan lainnya.

Nah, setelah mengisi data-data pribadi, aku masuk ke ruangan aku, dan di Lavalen ini ada restroom dan area mandi lho, jadi mungkin ada treatment lain yang membutuhkan klien untuk mandi jadi lebih nyaman dan pastinya di tengah-tengah treatment kita tidak perlu keluar klinik untuk ke toilet hehe, karena rata-rata perlu pakai kemben.

-*-





Setelah menggunakan kemben, terapis memulai treatment dengan memberikan aromatherapy sensation dan memijat bagian wajah dan pundak. Pijatannya nyaman sekali dan pas tekanannya. Jadi aku tau terapistnya sangat berpengalaman dalam memberikan treatmen.

Jika mungkin kalian ingin diberikan quide step by step selama pengerjaan, baiknya diinfo ya ke staff, karena mungkin beberapa klien ingin peaceful treatment jadi terapisnya lebih banyak diam agar klien bisa lebih menikmati.

-*-



Proses pembersihan dimulai dengan makeup remover, cleansing foam, scrub dan massage kembali, karena just like any other skincare routine, semua harus dimulai dengan wajah yang bersih.

The cleaning process is brief, sekitar 10-15 menit saja.

-*-




Lalu wajah aku diberikan steam dan dilanjutkan dengan ekstraksi untuk membersihkan komedo dan jerawat kecil. Step ini pun dilakukan dengan cukup nyaman, kalian bisa memilih pembersihan yang totalitas atau jika kulit kalian sangat sensitif seperti aku bisa dilakukan dengan hati-hati, yang penting kalian harus tetap merasa nyaman selama treatment dilakukan.

Setelah ekstraksi, bagian yang tadi ditekan diberikan alat dengan sinar merah, aku sendiri baru tau bentuknya saat melihat foto ini hehe. Rasanya seperti ada celekit celekit sedikit dan hangat. Sepertinya alat ini bantu meredakan kemerahan yang btw ternyata wajahku tidak ada tanda kemerahan sama sekali saat melakukan treatment ini.

-*-



Selanjutnya adalah masker hydration selama 15 menit yang dilanjutkan dengan masker sheet yang amat sangat dingin. Efek coolingnya sampai terasa di seluruh tubuh aku hehe. Masker yang mendinginkan ini didiamkan selama 20 menit.

Karena selama proses perawatan mata aku ditutup jadi harap maklum ya kalau aku hanya bisa menjelaskan yang dirasa dan apa yang aku sempat tanyakan ke terapistnya. Yang sheet mask ini aku pikir bentuknya jaring-jaring (net), ternyata benar seperti kertas yang perlu dibasahi.

-*-




Berikut adalah masker pelembab yang dipakaikan sebelum sheet mask tadi. Dan setelah masker, aku kembali di massage dan diaplikasikan pelembab dan sunscreen untuk menutup treatment.

-*-




Total waktu yang diperlukan selama treatment adalah 2 jam. Kami juga diberikan minuman sebelum treatment dimulai dan aku pilih ginger tea. Setelah treatment kita bisa memilih minuman lagi tapi aku menolak karena ginger tea di awal treatment masih ada hehe.

Di foto dibawah ini adalah foto before dan after treatment.

-*-



Setelah selesai treatment aku bisa bersiap-siap untuk pulang di ruangan tersebut. Thank you so much LAVALEN for this experience. And thank you everyone for reading the post, see you again soon.

-*-


 

Special thanks for Jakarta Beauty Blogger too for the experience today.